Warning: Cannot modify header information - headers already sent by (output started at /home/labk1354/public_html/repo/index.php:2) in /home/labk1354/public_html/repo/sysconfig.inc.php on line 160
Warning: session_start(): Cannot send session cookie - headers already sent by (output started at /home/labk1354/public_html/repo/index.php:2) in /home/labk1354/public_html/repo/index_bu.php on line 35
Warning: session_start(): Cannot send session cache limiter - headers already sent (output started at /home/labk1354/public_html/repo/index.php:2) in /home/labk1354/public_html/repo/index_bu.php on line 35
Warning: Cannot modify header information - headers already sent by (output started at /home/labk1354/public_html/repo/index.php:2) in /home/labk1354/public_html/repo/lib/contents/show_detail.inc.php on line 42
Ulpa Fitriani M H
Dosen Pembimbing 1
Ulpa Fitriani M H
Penguji 1
jerry
Contributor
Penelitian ini dilakukan untuk (1) mengidentifikasi dan mendeskripsikan tipe-tipe kesalahan yang dilakukan oleh siswa kelas delapan-sembilan SMPN 1 Tarakan di dalam recount text, (2) mengidentifikasi dan mendeskripsikan sumber kesalahan yang mempengaruhi siswa untuk melakukan kesalahan yang ditulisan dalam recount text. Subyek penelitian ini adalah 26 siswa ditahun pembelajaran 2017/2018. Dalam mengumpulkan data, peneliti meminta siswa untuk menulis recount text dengan topik yang telah diberikan. Peneliti juga mewawancara 6 siswa
untuk mendapatkan informasi mengenai kemungkinan penyebab kesalahan yang mempengaruhi mereka melakukan kesalahan. Hasil menunjukkan bahwa terdapat 687 kesalahan yang ditemukan pada tulisan siswa yang dianalisis dengan menggunakan Surface Strategy Taxonomy. Ditemukan 123 kesalahan penghilangan, 104 kesalahan penambahan, 453 kesalahan pembentukan dan 7 kesalahan penempatan. Sementara itu, menurut Comparative Analysis Taxonomy kesalahan-kesalahan tersebut dipengaruhi oleh beberapa faktor seperti kesalahan perkembangan, kesalahan interlingual, kesalahan ambigu dan kesalahan lainnya. Maka ditemukan 178 kesalahan disebabkan oleh perkembangan, 13 kesalahan oleh interlingual, 26 kesalahan oleh ambigu dan 44 kesalahan oleh lainnya. Kesimpulannya, kesalahan-kesalahan gramatika terjadi pada tulisan siswa kerena kurangnya pemahaman mahasiwa mengenai grammar dan pengaruh struktur bahasa Indonesia dalam pembelajaran.